Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Objek Wisata Papua Berupa Binatang Eksotis yang Perlu Diketahui


Objek Wisata Papua Berupa Binatang Eksotis yang Perlu Diketahui
Objek Wisata Papua-Kasuari Papua

Objek wisata Papua dikenal sebagai tempat tinggalnya beragam binatang dan tumbuhan eksotis Indonesia. Hal tersebut cukup wajar mengingat bentang alam Papua yang masih sangat terjaga sehingga menjadi ekosistem nyaman untuk semua makshluk hidup. Bahkan kawasan yang berada di wilayah paling timur Indonesia ini memiliki kumpulan hewan langka.

Sebagai tujuan wisata, Papua tidak hanya menawarkan pesona yang luar biasa namun juga kaya akan ragam kehidupan. Keanekaragaman hayati tersebut mampu membuat semua orang merasa kagum saat datang dan berkunjung. Ada banyak tujuan wisata yang menarik dikunjungi di kawasan ini.

Berbagai kekayaan alam serta keunikan biota menjadi daya tarik tersendiri dari kawasan ini. Tidak jarang kawasan ini dikenal sebagai surganya berbagai hewan endemik. Berwisata dengan menyaksikan beragam hewan eksotis tidak hanya cocok untuk tambahan ilmu pengetahuan namun juga dapat menjadi petualangan bagi pecinta alam bebas.

Keelokan Burung Khas Bernama Cenderawasih

Jika membicarakan objek wisata Papua khususnya satwa maka burung cenderawasih jadi tujuan utama. Binatang satu ini dikenal sebagai burung khas dan sudah terkenal di dunia. Bahkan karena keindahannya, cenderawasih dijuluki sebagai burung surga. Bentuknya yang eksotis mampu membuat semua orang merasa kagum.

Statusnya sebagai binatang endemik membuat burung cenderawasih dilindungi. Terlebih burung ini sudah terancam punah sehingga berbagai upaya perlindungan mulai dilakukan. Meski begitu, Anda tetap dapat menyaksikan keindahan burung dengan berwisata secara langsung ke Papua. Ada setidaknya 30 spesies cenderawasih yang terkenal akan keindahannya.

Salah satu jenis objek wisata Papua dalam kategori cenderawasih yaitu jenis elok. Spesies dalam kategori terancam punah jika dibandingkan dengan jenis lainnya. Cenderawasih elok memiliki karakter cukup khas berupa dominasi warna hitam dan kuning pada tubuhnya. Cenderawasih jenis ini terbilang memiliki ukuran tubuh cukup kecil.

Sebagai satwa endemik, menyaksikan cenderawasih secara langsung memberikan kesan tersendiri. Terutama bagi Anda yang memiliki jiwa petualangan. Selain jenis cenderawasih elok, ada juga jenis lain yaitu cenderawasih merah. Burung ini memiliki karakteristik yang cukup khas dan menawan. Habitatnya berada di Waigeo dan Batanta.

Hewan Eksotis Berupa Kanguru Pohon

Objek wisata Papua lain dari jenis satwa endemik yaitu kanguru pohon mantel emas. Hewan satu ini hanya bisa ditemui di kawasan tertentu. Kanguru pohon dapat dijumpai di hutan pegunungan. Penampilannya memiliki karakteristik yang cukup khas berupa rambut halus berwarna cokelat. Bulu tersebut memiliki ukuran pendek.

Sementara untuk warna dari leher, kaki serta pipinya berbeda dari bagian lain yaitu kuning. Bentuknya yang menarik hampir menyerupai jenis kanguru hias. Sebagai binatang endemik tentu keberadaan kanguru pohon sangat dilindungi. Selain itu, meski secara fisik menyerupai kanguru hias namun ada beberapa perbedaan di antara keduanya.

Jenis kanguru pohon memiliki telinga yang berwarna lebih putih dengan ukuran kecil. Seperti namanya, hewan ini menghabiskan banyak waktunya berada di pepohonan. Sehingga jika ingin menyaksikan secara langsung perlu datang ke hutan di pegunungan Papua.

Objek Wisata Papua Hewan Eksotis Berupa Labi-labi Moncong Babi

Labi-labi moncong babi menjadi salah satu satwa endemik. Kura-kura jenis ini tinggal di beberapa area tertentu seperti bagian selatan pulau Papua yang meliputi kawasan Papua Nugini dan Australia. Status dari labi-labi moncong babi sedang menuju kepunahan. Terdapat ciri-ciri khusus yang dimiliki dibanding spesies lain.

Labi-labi moncong babi memiliki tempurung dengan bentuk bulat serta terdapat gerigi pada tepian. Gerigi tersebut ada saat labi-labi moncong babi masih dalam usia anak-anak. Jika sudah mencapai usia dewasa biasanya gerigi tersebut akan hilang dengan sendirinya. Karakteristik lain dapat dilihat dari bagian kaki labi-labi moncong babi.

Labi-labi memiliki kaki depan dan belakang dengan bentuk menyerupai penyu. Sesuai namanya, moncong dari labi-labi menyerupai seperti babi dengan lubang hidung yang besar. Satwa satu ini memiliki habitat di aliran air seperti sungai, rawa hingga payau dan termasuk hewan langka karena hanya bisa ditemui di beberapa tempat.

Satwa Eksotis Berupa Kuskus Waigeo

Objek wisata Papua berupa binatang khas lainnya yaitu kuskus Waigeo. Dibandingkan jenis lainnya, kuskus Waigeo memiliki karakteristik cukup khas terutama dalam hal warna. Kuskus Waigeo juga termasuk pada kategori mamalia dengan keunikan cukup menarik. Keunikan bentuk dari kuskus ini dapat dilihat dari bentuknya.

Terdapat bintik hitam di tubuh yang diikuti dengan pola tidak jelas. Pada bagian pupil, kuskus Waigeo terdapat celah dengan bentuk vertikal dan bola mata merah. Beratnya mencapai 3 kilogram baik untuk jenis jantan maupun betina. Antara jantan dan betina dibedakan berdasarkan panjang ekor.

Sesuai namanya, hewan ini hanya bisa ditemui di Waigeo, Papua. Terdapat juga di kawasan Papua Barat lain namun secara khusus tercatat sebagai hewan endemik dari Waigeo. Jika Anda berkunjung ke Waigeo, Kepulauan Raja Ampat menyaksikan kakus tersebut dapat memberi nilai tersendiri.

Papua memiliki beragam biota khas yang menarik dan sulit ditemukan di tempat lain. Jika Anda berkunjung ke wilayah ini tidak ada salahnya untuk menyaksikan beberapa binatang eksotis tersebut. Satwa endemik dapat menjadi objek wisata Papua yang bermanfaat menambah wawasan dan pengetahuan.